Hasil Karya Warga Binaan Lapas Narkotika Bangli Pukau Menteri IMIPAS RI, Dorong Kolaborasi untuk Perluas Pemasaran

- Redaksi

Senin, 19 Mei 2025 - 14:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nasionalkik.com Kerobokan – Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (IMIPAS) Republik Indonesia, Jenderal Pol (Purn) Drs. Agus Andrianto terpukau atas hasil karya warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bangli saat melakukan kunjungan kerja di wilayah Bali, pada Senin (19/05/2025) tepatnya di Lapas Kelas IIA Kerobokan yang turut mengundang hasil karya warga binaan oleh Lapas/Rutan se-Bali.

Menteri Agus pun turut membeli produk kerajinan warga binaan Lapas Narkotika Bangli sebagai bentuk dukungan atas program pembinaan yang telah dilakukan.

Selain memberikan apresiasi tinggi atas produk-produk warga binaan Lapas Narkotika Bangli, Agus Andrianto juga mendorong kolaborasi atas berbagai pihak untuk terus meningkatkan pemasaran produk warga binaan sehingga dapat dikenal luas dan mampu bersaing dengan produk serupa di luaran sana. Menurutnya, hasil karya warga binaan sangat layak untuk dipasarkan sehingga dalam kunjungan ini, yang turut dihadiri oleh pimpinan Bank Rakyat Indonesia Wilayah Bali wajib mendapatkan perhatian sehingga nantinya mendapatkan segmennya tersendiri.

“Antara Kantor Wilayah, Lapas dan Bank BRI yang saat ini menjadi mitra strategis harus dapat memfasilitasi pemasaran produk warga binaan ini karena sayang jika produk sebagus ini tidak dilirik dipasaran,” ungkap Agus Andrianto.

Lebih lanjut, hasil karya warga binaan menurutnya merupakan bukti keberhasilan program pembinaan yang saat ini dijalankan oleh setiap Lapas/Rutan di Indonesia khususnya Lapas Narkotika Bangli. Dengan program pembinaan yang baik dan sesuai dengan kebutuhan atau trend yang ada saat ini menjadikan bekal warga binaan dapat bermanfaat jika nanti telah selesai menjalani masa pidana.

“Seperti yang kita saksikan hari ini, Lapas Narkotika Bangli punya hasil karya produk teraso dan bonsai yang saat ini sedang menjadi trend diberbagai kalangan. Ini merupakan peluang yang baik sehingga warga binaan ini tidak sekedar punya skill tapi skill yang dimiliki itu benar-benar sedang menjadi skill yang digandrungi,” jelas Purnawirawan Polisi Bintang empat itu.

Baca Juga :  Harapan, Rindu Menyatu dan Bercampur Bahagia di Lapas Jember

Turut hadir mendampingi kunjungan Menteri IMIPAS RI di Lapas Kerobokan, Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Bangli Marulye Simbolon mengungkapkan kebanggaan dan terima kasihnya atas apresiasi yang diberikan Menteri IMIPAS RI kepada hasil karya warga binaannya. Ini menjadi bukti bahwa program pembinaan di Lapas Narkotika Bangli telah berada di jalur yang benar sehingga mampu menghasilkan orang-orang yang produktif.

“Kami patut berbangga atas apreasiasi yang diberikan Bapak Menteri kepada kami dan jajaran dimana beliau juga berkenan membeli langsung produk warga binaan kami. Ini menjadi bukti bahwa produk warga binaan Lapas Narkotika Bangli mampu mencuri perhatian dari segi kualitas maupun keindahannya,” ungkap Kalapas.

Dengan kunjungan ini, diharapkan para petugas dan warga binaan dapat terus menjalin kolaborasi yang baik demi tercapainya tujuan sistem Pemasyarakatan yakni pulihnya kesatuan hidup, kehidupan dan penghidupan dari warga binaan.

Berita Terkait

Masih Berproses di Pengadilan, Pengukuran Tanah di Tegal Alur Tuai Keberatan
BPBD Kota Tangerang memperkuat jaringan RIG dan HT siap siaga menghadapi potensi bencana
Presiden Prabowo Pimpin Upacara HUT TNI ke-80, PLN Jaga Listrik Tanpa Kedip di Monas
Jalan Rusak dan Lampu Penerangan Mati di Sepanjang Jalan Benda Tangkot, Pemda Dinilai Tidak Peka
Bea Cukai Purwokerto Musnahkan 1,59 Juta Batang Rokok Ilegal Senilai Rp2,2 Miliar
Tim Sidokkes Polres Jakbar Evakuasi Relawan Kebakaran di Mangga Besar
Dukungan Menguat, Dr Kun Wardana Kian Mantap Menuju Kursi Ketum IPJI
Media Internasional Sorot Banjir Bali, Drainase Buruk dan Sampah Jadi Penyebab
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 11:41 WIB

Masih Berproses di Pengadilan, Pengukuran Tanah di Tegal Alur Tuai Keberatan

Jumat, 10 Oktober 2025 - 00:54 WIB

BPBD Kota Tangerang memperkuat jaringan RIG dan HT siap siaga menghadapi potensi bencana

Selasa, 7 Oktober 2025 - 13:00 WIB

Presiden Prabowo Pimpin Upacara HUT TNI ke-80, PLN Jaga Listrik Tanpa Kedip di Monas

Selasa, 30 September 2025 - 05:43 WIB

Jalan Rusak dan Lampu Penerangan Mati di Sepanjang Jalan Benda Tangkot, Pemda Dinilai Tidak Peka

Senin, 29 September 2025 - 10:54 WIB

Bea Cukai Purwokerto Musnahkan 1,59 Juta Batang Rokok Ilegal Senilai Rp2,2 Miliar

Jumat, 12 September 2025 - 14:17 WIB

Dukungan Menguat, Dr Kun Wardana Kian Mantap Menuju Kursi Ketum IPJI

Jumat, 12 September 2025 - 06:09 WIB

Media Internasional Sorot Banjir Bali, Drainase Buruk dan Sampah Jadi Penyebab

Jumat, 12 September 2025 - 05:36 WIB

Alat Berat Milik SDA Jakbar Seperti Bangkai Besi Tua, Warga Sebut Kinerja Kasudin SDA Hanya Gimik

Berita Terbaru