Kapolres Bangli Pimpin Sertijab Kabag SDM dan Penyerahan Jabatan Kabag Ops

- Redaksi

Jumat, 27 Juni 2025 - 09:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Bali, Polres Bangli, Nasionalklik.com – Polres Bangli melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag Sumber Daya Manusia (SDM) dan penyerahan jabatan Kabag Operasi (Ops), Jumat pagi (27/6/25), bertempat di Lapangan Apel Polres Bangli. Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bangli, AKBP I Gede Putra, S.H., S.I.K., M.H. selaku Inspektur Upacara.Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Keputusan Kapolda Bali Nomor: KEP/753/VI/2025 tanggal 12 Juni 2025, tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Bali.Dalam upacara tersebut, jabatan Kabag SDM Polres Bangli secara resmi diserahterimakan dari Kompol I Made Adi Suryawan, S.H., M.M. kepada pejabat baru, Kompol I Dewa Gede Oka, S.Sos., S.H., M.H.. Sementara itu, jabatan Kabag Ops Polres Bangli diserahkan oleh pejabat lama kepada Kapolres Bangli untuk sementara waktu.Upacara berlangsung dengan khidmat dengan susunan acara formal, mulai dari laporan Komandan Upacara, pembacaan Keputusan Kapolda Bali, pengambilan sumpah jabatan, hingga penandatanganan berita acara Sertijab, penyumpahan, serta fakta integritas pejabat baru.Dalam amanatnya, Kapolres Bangli menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi dan loyalitasnya selama bertugas, serta memberikan arahan kepada pejabat baru agar segera menyesuaikan diri dan melanjutkan program-program kerja yang telah berjalan.“Mutasi merupakan bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk penyegaran dan pengembangan karier anggota. Saya berharap pejabat baru dapat mengemban amanah ini dengan penuh tanggung jawab serta terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ungkap Kapolres Bangli.Kegiatan upacara diikuti oleh seluruh pejabat utama (PJU) Polres Bangli, para Kapolsek jajaran, personel perwira, gabungan staf dan satuan fungsi, serta Bhayangkari Cabang Bangli yang turut hadir memberikan dukungan moril. (Byu)

Baca Juga :  LPNU Minta BPN Kota Bandung Beri Kepastian Hukum Sengketa Tanah Hendra Yowargana

Berita Terkait

Masih Berproses di Pengadilan, Pengukuran Tanah di Tegal Alur Tuai Keberatan
BPBD Kota Tangerang memperkuat jaringan RIG dan HT siap siaga menghadapi potensi bencana
Presiden Prabowo Pimpin Upacara HUT TNI ke-80, PLN Jaga Listrik Tanpa Kedip di Monas
Jalan Rusak dan Lampu Penerangan Mati di Sepanjang Jalan Benda Tangkot, Pemda Dinilai Tidak Peka
Bea Cukai Purwokerto Musnahkan 1,59 Juta Batang Rokok Ilegal Senilai Rp2,2 Miliar
Tim Sidokkes Polres Jakbar Evakuasi Relawan Kebakaran di Mangga Besar
Dukungan Menguat, Dr Kun Wardana Kian Mantap Menuju Kursi Ketum IPJI
Media Internasional Sorot Banjir Bali, Drainase Buruk dan Sampah Jadi Penyebab
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 11:41 WIB

Masih Berproses di Pengadilan, Pengukuran Tanah di Tegal Alur Tuai Keberatan

Jumat, 10 Oktober 2025 - 00:54 WIB

BPBD Kota Tangerang memperkuat jaringan RIG dan HT siap siaga menghadapi potensi bencana

Selasa, 7 Oktober 2025 - 13:00 WIB

Presiden Prabowo Pimpin Upacara HUT TNI ke-80, PLN Jaga Listrik Tanpa Kedip di Monas

Selasa, 30 September 2025 - 05:43 WIB

Jalan Rusak dan Lampu Penerangan Mati di Sepanjang Jalan Benda Tangkot, Pemda Dinilai Tidak Peka

Senin, 29 September 2025 - 10:54 WIB

Bea Cukai Purwokerto Musnahkan 1,59 Juta Batang Rokok Ilegal Senilai Rp2,2 Miliar

Jumat, 12 September 2025 - 14:17 WIB

Dukungan Menguat, Dr Kun Wardana Kian Mantap Menuju Kursi Ketum IPJI

Jumat, 12 September 2025 - 06:09 WIB

Media Internasional Sorot Banjir Bali, Drainase Buruk dan Sampah Jadi Penyebab

Jumat, 12 September 2025 - 05:36 WIB

Alat Berat Milik SDA Jakbar Seperti Bangkai Besi Tua, Warga Sebut Kinerja Kasudin SDA Hanya Gimik

Berita Terbaru